PROBLEMATIKA MASYARAKAT PESISIR AKIBAT PENCEMARAN LINGKUNGAN HIDUP : STUDI KASUS PROVINSI DKI JAKARTA

Dermawan derma Sembiring

Abstract


Kawasan pesisir merupakan lokasi yang sangat strategis sebagai perantara lautan dengan daratan yang tentunya menyebabkan banyaknya aktifitas dari kegiatan di laut dan juga di darat yang mempengaruhi kondisi lingkungan. Tingginya aktifitas di kawasan pesisir ditambah adanya pencemaran air di kawasan muara hasil kiriman dari sungai-sungai yang mengalir ke laut tentunya akan membuat menurunnya kualitas lingkungan di pesisir. Oleh karena itu pengelolaan di kawasan pesisir perlu strategi dan upaya yang lebih lagi dibandingkan daerah daratan atau lautan. Permasalahan pesisir di kota-kota metropolitan yang memiliki kawasan pesisir di dunia juga dialami di Jakarta, dimana tingginya aktifitas transportasi laut, kegiatan usaha perdagangan, industri, pariwisata, periknanan, dan kegiatan lainnya menyebabkan pengelolaan kawasan pesisir lebih kompleks. Penanganan permasalahan lingkungan hidup di pesisir tidak hanya menjadi tanggung jawab pemerintah semata, tetapi juga seluruh lapisan masyarakat, dunia usaha disekitar pesisir Jakarta termasuk juga sungai-sungai di Jakarta mulai dari hulu hingga muara di Teluk Jakarta. Penanganan mulai dari identifikasi permasalahan pencemaran saat ini dan juga perencanaan upaya-upaya yang dibutuhkan dalam perbaikan kedepan serta evaluasi dan pengawasan penerapannya sehingga dibutuhkan sebuah kajian yang komprehensif yang merupakan analisis pengelolaan sumber daya dan lingkungan hidup di pesisir Jakarta.

Keywords


pesisir, lingkungan, pencemaran, pemberdayaan masyarakat

References


Ambari, M. (2019). Bagaimana Membangun Kawasan Pesisir dan Masyarakat Pesisir dengan Bijak? Mongabay, Situs Berita Lingkungan, 2.

Ditya, Y. C. (2018). Mangrove Sebagai Emas Hijau. Kilas Berita - Ilmiah Popular Balai Besar Perikanan Perairan Umum dan Penyuluhan Perikanan, 1.

Dr. Yonvitner, S. M. (2019). Pengelolaan Wilayah Pesisir dan Laut. Tangerang: Universitas Terbuka.

GESAMP. (2001, January 15). Protecting the Oceans from Land-based Activities. Land-based sources and activities affecting the quality and uses of the marine, coastal and associated freshwater environment, p. 2.

KLHK (2022). Status Lingkungan Hidup Indonesia 2022. Pemerintah Pusat: KHLK Republik Indonesia.

DLH Jakarta (2022). Laporan akhir Pemantauan Lingkungan Perairan Laut dan Muara Teluk Jakarta Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2022. Jakarta: DLH Provinsi DKI Jakarta.

PemprovDKI (2019). Dokumen Informasi Kinerja Pengelolaan Lingkungan HIdup Daerah (DIKPLHD) Provinsi DKI Jakarta. Jakarta: Pemerintah Provinsi DKI Jakarta.

KLHK, D. P. (2018). Penyusunan Kebijakan Strategi Daerah Dalam Pengelolaan Sampah Rumah Tangga dan Sampah Sejenis Sampah Rumah Tangga. Pemerintah Pusat: Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan .

Parawansa, I. (2007). Pengembangan Kebijakan Pembangunan Daerah dalam Pengelolaan Hutan Mangrove di Teluk Jakarta Secara Berkelanjutan. https://123dok.com/, 16.

Pasaribu, R. H. (2016, Oktober 7). Quo Vadis Reklamasi Jakarta (?). Maritim News, Bersama Membangun Poros Maritim Dunia, hal. 1.

Pemerintah Idonesia. (1996). Undang Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 1996 tentang Perairan Indonesia. Pemerintah Pusat: Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1996 Nomor 73, Tambahan Lembaran Negara Nomor 3647.

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta. (2012). Peraturan Daerah Provinsi DKI Jakarta Nomor 1 Tahun 2012 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah 2030. Jakarta: Lembaran Daerah Provinsi Daerah Khusus Ibukota Jakarta Tahun 2012 Nomor 1.

DKPP. (2019). Stok Ikan Dunia Semakin Menipis Karena Pemanasan Global. DKPP Buleleng. Perikanan, 1.

Puspasari, S. T. (2017). Analisis Dampak Reklamasi Terhadap Lingkungan dan Perikanan di Teluk Jakarta. Jurnal Kebijakan Perikanan Indonesia, 85-94.

Tatang. (2016). Persyaratan Alat Tangkap Ramah Lingkungan. Sharing Informasi Perikanan, 1.

US EPA. (2023, July 26). Climate Change Indicators: Oceans. View Indicators:, p. 1.




DOI: https://doi.org/10.59495/jklh.2024.18.1.35-43

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


Copyright (c) 2024 Ecolab

This Journal Index by:

 

 

 

 

e-ISSN: 2502-8812, p-ISSN: 1978-5860
Ecolab is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.