PRODUKTIVITAS DAN BIAYA PENYARADAN KAYU DI HUTAN TANAMAN RAWA GAMBUT: STUDI KASUS DI SALAH SATU PERUSAHAAN HUTAN DI RIAU

Sona Suhartana, Sukanda Sukanda, Yuniawati Yuniawati

Abstract


Penyaradan di hutan tanaman rawa gambut berbeda dengan penyaradan di lahan kering. Metode penyaradan yang digunakan adalah sistem manual dengan tenaga manusia, menggunakan sampan darat semi mekanis dan mekanis penuh yang ditarik ekskavator. Penelitian dilaksanakan pada bulan Mei 2008 di PT Arara Abadi, Riau. Tujuan penelitian adalah untuk mengetahui produktivitas dan biaya penyaradan di hutan tanaman rawa gambut. Data dianalisis dengan tabulasi dengan menghitung nilai rata-ratanya. Hasil penelitian menunjukkan bahwa : (1). Sistem penyaradan yang dipergunakan di rawa gambut kering dan rawa gambut basah di areal perusahaan ini  adalah sistem manual (tenaga manusia), sistem sampan darat semi mekanis (semi mekanis) dan sampan darat mekanis (mekanis penuh); (2) Rata-rata produktivitas penyaradan mekanis penuh dan semi mekanis lebih tinggi daripada menggunakan sistem manual, yaitu masing-masing 27,79 m3.hm/jam dan 25,61 m3.hm/jam, dikarenakan volume kayu yang dapat disarad lebih besar; dan (3) Rata-rata biaya penyaradan sistem semi mekanis (Rp 18.190,5/m3.hm) dan mekanis penuh (Rp 15.926,5/m3.hm) lebih tinggi daripada dengan sistem manual (Rp 1.203,8/ m3.hm) karena pada kedua sistem terdahulu digunakan ekskavator yang biayanya tinggi.


Keywords


Penyaradan; hutan tanaman rawa gambut; produktivitas; biaya.

References


Anonim. 1992. Cost control in forest harvesting and road construction. FAO Forestry Paper No. 99, FAO of the UN. Rome.

Anonim. 2008. Rencana Kerja Tahunan Tahun 2008. PT. Arara Abadi. Pekanbaru.

Conway, S. 1982. Logging Practices. Revised Eition. Miller Freeman Publication Inc. New York.

Dipodiningrat, S. 1980. Prestasi kerja dan biaya traktor sarad (Studi kasus di PT BFI Kalimantan Timur). Proc. Seminar Eksploitasi Hutan. Lembaga Penelitian Hasil Hutan. Bogor.

Elias. 2008. Pembukaan Wilayah Hutan. IPB Press. Bogor.

Muhdi. 2002. Penyaradan kayu dengan sistem kuda-kuda di hutan rawa gambut (Studi Kasus di Areal HPH PT Kurnia Musi Plywood Industrial Co. Ltd, Prop. Sumatera Selatan). Fakultas Kehutanan, Program Ilmu Kehutanan. Universitas Sumatera Utara. Medan.

Sribudiani, E. 2002. Beban kerja fisik penyarad kayu sistem kuda-kuda (Studi di hutan alam HPH PT Yos Raya Timber Riau). Tesis. Institut Pertanian Bogor. Bogor. Tidak diterbitkan.

Wahyunto., S. Ritung., Suparto., dan H. Subagyo. 2005. Sebaran gambut dan kandungan karbon di Sumatera dan Kalimantan. Wetland International-Indonesia Programme. Bogor.




DOI: https://doi.org/10.20886/jphh.2009.27.4.369-380

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


JURNAL PENELITIAN HASIL HUTAN INDEXED BY:

More...


Copyright © 2015 | Jurnal Penelitian Hasil Hutan (JPHH, Journal of Forest Products Research)

eISSN : 2442-8957        pISSN : 0216-4329

       

JPHH is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.