Kebijakan Editorial

Fokus dan Ruang Lingkup

Jurnal Penelitian Hutan Tanaman merupakan publikasi ilmiah resmi yang menerbitkan tulisan hasil penelitian dengan berbagai aspek meliputi hutan tanaman yang mencakup perbenihan, pembibitan, teknik silvikultur, pemuliaan pohon, perlindungan hutan tanaman (meliputi hama penyakit, gulma, kebakaran), biometrika hutan, sistem silvikultur, sosial ekonomi, sumber benih, dan pengelolaan lingkungan hutan tanaman.

 

 

 

Kebijakan Bagian

Artikel

Hasil Penelitian Murni

Centang Naskah Terbuka Centang Diindeks Centang Telah di-Peer review
 

Proses Peer Review

Kebijakan review Jurnal Penelitian Hutan Tanaman :

  1. Setiap naskah akan direview oleh setidaknya dua rewiewer.
  2. Reviewer tidak mengetahui identitas penulis, dan penulis juga tidak mengetahui identitas reviewer (blind reviewer).
  3. Proses review akan mempertimbangkan hal-hal baru, objektivitas, metode, dampak ilmiah, kesimpulan, dan referensi.

 

Frekuensi Penerbitan

Jurnal Penelitian Hutan Tanaman diterbitkan oleh Pusat Penelitian dan Pengembangan Hutan dengan frekuensi tiga kali setahun (April, Agustus, Desember) sejak Vol. 13 No.2 Desember 2016 Jurnal Penelitian Hutan Tanaman terbit dengan frekwensi dua kali setahun (Juni, Desember). Terkait perubahan organisasi, sejak Vol. 19 No. 1 tahun 2022, JPHT diterbitkan oleh Pusat Standardisasi Instrumen Pengelolaan Hutan Berkelanjutan.

 

Kebijakan Akses Terbuka

Jurnal Penelitian Hutan Tanaman adalah jurnal akses terbuka, jurnal ini tidak membebankan biaya pengolahan artikel atau biaya pengiriman. Semua naskah yang diserahkan kepada Jurnal Penelitian Hutan Tanaman di bawah model penerbitan open access. Dalam model penerbitan ini, makalah diproses melalui review oleh reviewer di bawah kendali tim editorial. Naskah akan terbit secara elektronik dan dapat diakses di website. Penulis juga dapat menggunakan file pdf naskahnya yang telah terbit untuk penggunaan non-komersial di situs pribadi atau situs institusinya. Pengguna memiliki hak untuk membaca, men-download, menyalin, mendistribusikan, dan mencetak, melalui link teks lengkap di Jurnal Penelitian Hutan Tanaman. 

Jurnal ini memberikan akses terbuka langsung ke kontennya berdasarkan prinsip bahwa membuat penelitian tersedia secara bebas untuk umum mendukung pertukaran pengetahuan global yang lebih besar.

 

Creative Commons License

This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.

 

Pengarsipan

Jurnal ini menggunakan sistem LOCKSS untuk membuat sistem pengarsipan terdistribusi di antara perpustakaan yang berpartisipasi dan mengizinkan perpustakaan tersebut untuk membuat arsip permanen jurnal untuk tujuan pelestarian dan pemulihan.